Menampung penerimaan faks
Penampungan memungkinkan HP All-in-One untuk meminta mesin fax lain untuk
mengirimkan fax yang ada sesuai gilirannya. Jika Anda menggunakan fitur Poll to
Receive (Tampung Penerimaan), HP All-in-One akan menghubungi mesin fax yang
dituju dan meminta fax. Mesin fax yang dituju harus diatur ke penampungan dan memiliki
fax yang siap untuk dikirim.
Menerima fax
115
Catatan
HP All-in-One tidak mendukung kode akses penampungan. Kode akses
penampungan merupakan fitur pengamanan yang mensyaratkan mesin penerima
faks untuk memasukkan dulu kode khusus ke mesin yang memasang kode itu agar
dapat menerima faks. Pastikan mesin faks penampungan Anda tidak memiliki
pengaturan kode akses (atau ubah kode asalnya) jika tidak, HP All-in-One tidak akan
menerima faks.
Untuk mengatur penampungan penerimaan faks dari panel kendali
1.
Di area Faks, tekan Menu berulang-ulang sampai How to Fax (Bagaimana
Memfaks) muncul.
2.
Tekan sampai Poll to Receive (Tampung Penerimaan) muncul, lalu tekan OK.
3.
Masukkan nomor faks dari mesin faks lainnya.
4.
Tekan Mulai Faks Hitam atau Mulai Faks Warna.
Catatan
Jika Anda menekan Mulai Faks Warna namun pengirim mengirim fax
hitam putih, HP All-in-One akan mencetak fax hitam putih.